Saturday, April 21, 2012

Pulau Samosir Diusulkan Jadi Geopark Dunia

Sumatera Utara Senin, 04 Jul 2011 08:09 WIB
Pulau Samosir Diusulkan Jadi Geopark Dunia


MedanBisnis – Samosir. Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) mengusulkan Danau Toba dan Pulau Samosir sebagai taman bumi (geopark) yang mampu menceritakan pengelolaan warisan dengan budaya dengan tujuan konservasi, edukasi dan pemberdayaan ke badan pendidikan internasional PBB, United Nations Educational Scientific and Cultural Organization (UNESCO). 
Hal itu dikatakan Dirjen Destinasi Wisata Kemenbupar Firmansyah kepada Bupati Samosir Mangindar Simbolon, akhir pekan lalu, di Samosir.     

“Danau Toba sudah diusulkan ke UNESCO untuk dimasukkan ke dalam daftar Global Networks of National Geopark (GNG). Bila Danau Toba berhasil masuk GNG, diharapkan perhatian seluruh dunia akan tertuju ke Samosir, sehingga calon wisatawan dan ilmuwan dari seantero negeri berdatangan untuk melihat potensi cagar budaya di Danau Toba,” ujar Mangindar.   

Sebab itu, kata Mangindar, target Kemenbudpar jumlah wisatawan mancanegara ke Indonesia pada 2013 sebanyak 8 juta jiwa dinilainya tidak muluk-muluk. Sedangkan untuk Sumut ditargetkan 360.000 wisatawan asing.

“Hal ini sebagai upaya mengembalikan kejayaan wisata Danau Toba. Pemkab Samosir, Pempropsu dan pemerintah atasan harus bersinergi dan berkolaborasi memperbaiki sarana dan prasarana infrastruktur dasar, pola pikir masyarakat dan menciptakan banyak even pagelaran seni budaya, menarik minat pengunjung,” harap Firmansyah sebagaimana disampaian Mangindar.

Mangindar kepada rombongan Kemenbudpar bermohon perhatian serius memajukan pariwisata di sekitar Danau Toba. Dengan demikian kejayaan pariwisata Danau Toba tahun 90-an segera kembali.
"Pemkab Samosir terus berupaya meningkatkan kondisi sarana jalan dan moda transportasi ke destinasi tujuan wisata. Mengadakan pagelaran seni budaya, perbaikan objek wisata dan mengadakan kerja sama pengembangan infrastruktur di sembilan daerah di Danau Toba,” jelas Mangindar. (tumpal sijabat)


http://www.medanbisnisdaily.com/news/read/2011/07/04/43020/pulau_samosir_diusulkan_jadi_geopark_dunia/#.TxvnrHqa7hg

No comments:

Post a Comment