PARTUNGKOAN
PARTUKKOAN adalah salah satu wadah komunikasi dan musyawarah yang digunakan para laleuhur kita pada masa dulu.
Belajar dari kearifan leluhur dalam musyawarah dan dalam pembahasan berbagai hal yang menyangkut perikehidupan dan hubungan sosial, saat ini selalu disebut sebagai kearifan budaya.
Partungkoan Tano Batak berusaha menjalankan gagasan budaya itu dan diharapkan masih relevan pada masa ini. Pada tahap awal ini, kemungkinan kesulitan memanfaatkan format budaya itu ada ditemukan, tentang siapa yang relevan dan kompeten menjadi penyaji ulasan kebudayaan Batak, sejarah dan adat istiadat. Akan tetapi kami masih memiliki harapan dengan apa yang diinginkan bayak generasi muda Batak yang ingin menggali nilai budaya, hal itu perlahan-lahan diharapkan dapat kita atasi bersama.
Pada tahap awal ini kami melirik dan telah melakukan pendekatan awal dengan para budayawan kita yang tinggal di Toba untuk memberikan kontribusinya.
Kami berusaha tidak mengutip artikel budaya dari media lain. Ini tujuannya untuk memunculkan budayawan tradisional seimbang dengan budayawan akademis
Kami juga akan berusaha membuka kemungkinan anda melakukan komunikasi langsung dengan para budayawan kita untuk mendapatkan pemaparan lebih luas dari apa yang kami sajikan di blog ini.http://www.facebook.com/groups/ForumKomuikasiBatak/docs/
No comments:
Post a Comment