Thursday, October 9, 2014

7 Kartini dari Karo Simalem

7 Kartini dari Karo Simalem

Eka Sari Lorena Surbakti (padangexpress.com)
Mumpung besok Hari Kartini, tidak ada salahnya kita mengenang bagaimana perjuangannya mengejar kesetaraan dengan pria. Di Tanah Karo ada banyak wanita perkasa di berbagai bidang yang pantas disebut sebagai Kartini masa kini. Berikut ini 7 Kartini dari Karo versi Karo_news:

Eka Sari Lorena Surbakti
Dari namanya mungkin kita sudah menduga bisnis yang digelutinya. Ia merupakan Direktur PT Eka Sari Lorena (ESL) yang bergerak dibidang transportasi. Selain ESL wanita penggemar novel Sidney Sheldon dan John Grisman, juga menjadi direktur PT Ryanta Mitra Karina dan PT Prima Sari Boga. Ilmu yang diraihnya merupakan bekal dalam mengomandoi para karyawan yang kebanyakan adalah kaum Adam. Menempuh study di Wright State University (pemasaran), Ohio, University Of Golden State California, dan
Program Bisnis Intl di University of San Fransisco. Dan semasa kuliah pernah bekerja di Westin International Ltd.

AKBP Rina Sari Ginting
Dia menjadi wanita pertama menjabat Kapolres di Jajaran Polda Sumut yakni di Polresta Binjai. Karier wanita kelahiran Juhar, 29 November 1963 ini diawali menjadi BA Sekolah Polisi Wanita pada 1983. Setelah 5 tahun bertugas menjadi BA di Sekolah Polisi Wanita, dirinya dipindahkan sebagai BA di Biro Pers Polda Metro Jaya sampai 1992. Usai lulus dari Secapa 1993, atlet Judo yang berhasil meraih juara I pada PON XI itu pun, kemudian ditugaskan menjadi Paur Jianma Dit Lantas Polda Sumut sejak 21 Oktober 1993 hingga kemudian dipindahkan menjadi Pama PTIK (dalam rangka pendidikan) pada 31 Agustus 1994. 

Farida Perangin-angin
Farida Peranginangin menjabat berbagai posisi penting di Bank Indonesia antara lain Peneliti Ekonomi Eksekutif dan Ketua Tim Pengawasan Sistem Pembayaran. Farida meraih gelar doktor ilmu manajemen dengan kekhususan manajemen strategik, Program Pascasarjana Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (FEUI).

Rehngena Purba
Kartini yang satu ini menjadi simbol pendobrak pendidikan di Tanah Karo. Rehngena merupakan profesor wanita Karo pertama pertama yang pernah ada. Dia juga pernah menjabat sebagai Dekan Fakultas Hukum USU. Jabatan paling bergengsi yang pernah dipercayakan kepadanya adalah sebagai Hakim Agung.

Siti Aminah Perangin-angin
Dia merupakan Kartini Karo di bidang politik yang cenderung didominasi pria. Wanita yang berdomisili di Tigapanah ini memulai karier politiknya menggunakan corong PDIP. Kariernya berjalan mulus hingga menjabat sebagai Ketua DPRD Karo. Sayangnya, saat mencoba tantangan lain sebagai Bupati Karo, Siti Aminah belum pernah berhasil. Dia pernah menclonkan diri sebagai Wakil Bupati dan Bupati Karo.

Likas br Tarigan
Likas mungkin merupakan nama yang asing jika tidak dikaitkan dengan nama suaminya yakni Djamin Ginting. Sukses Djamin Ginting di karier militer tidak terlepas dari dukungan Likas. Penggas Gedung Wanita Karo ini juga pernah menjadi Anggota MPR RI dari Golkar selama dua periode yakni 1978-1983 dan 1983-1988
 

Salbiah br Ginting
Wanita ini juga merupakan sosok wanita tangguh di bidan birokrasi.  Dia merupakan wanita Karo pertama yang menjabat sebagai camat. Selain itu dia juga pernah menjabat sebagai Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa.

Itulah ketujuh Kartini dari Karo versi Karo_news. Wanita luar biasa dari Karo memang bukan mereka saja. Masih ada nama-nama lain yang tak kalah berpengaruh antara lain Budiarti Soerbakti (Mantan Kepala BPS Pusat), Corry Sebayang (Direktur RS Vina Estetika Medan), Eminiate Singarimbun (Direktur Akademi Kebidanan Kabanjahe), Nurlisa br Ginting (Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Sumut), Pdt Mindawati Peranginangin (pendeta dan tokoh pluralis), Pdt Prof. DR Risnawaty Sinulingga (dosen Fisip USU), Prof. DR Budi Anna Keliat (Dosen UI), Mestika Br Tarigan (Psikolog populer), Prof. DR Masliana Br Sitepu (Dosen UI). 



Sumber:
http://karo-news.blogspot.com/2012/04/7-kartini-dari-karo-simalem.html#more

No comments:

Post a Comment