Thursday, May 3, 2012

Barus, Peradaban dan Pintu Gerbang Masuknya Islam di Nusantara


Barus, Peradaban dan Pintu Gerbang Masuknya Islam di Nusantara


16-12-2011 Wisata Sejarah Nusantara
Penulis : Rusman-Direktur Korporat Global Future Institute 
Barus banyak menyimpan catatan penting tentang sejarah masuknya Islam di Nusantara. Setidaknya ini terlihat dari banyaknya situs purbakala yang ditemui di Barus, yang secara administratif menjadi bagian wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara. Dan bukan itu saja, di Barus juga ditemukan makam-makam raja batak, benteng dan makam portugis.

Di Barus, yang dulunya terkenal dengan Barus Raya juga ditemukan sebuah kerajaan tua, yaitu kerajaan Lobu Tua (Bandar Niaga Yang termansyur), yang diperkirakan sudah ada sejak 3000 tahun sebelum Masehi. Lobu Tua, yang terletak di Kecamatan Andam Dewi ini pernah diteliti oleh peneliti Perancis (Ecole francaise d’Ectreme-Orient) pada tahun 1995. (Baca: Mengenal Barus Setelah Seribu Tahun Yang Lalu)

  Bahkan berbagai sumber memperkirakan lebih jauh dari itu, sekitar 5000 tahun sebelum Nabi Isa lahir. Perkiraan terakhir ini didasarkan pada temuan bahan pengawet dari berbagai mummy Fir'aun Mesir kuno, dimana salah satu bahan pengawetnya menggunakan kapur barus atau kamper. Konon kampur Barus merupakan paling baik kualitasnya dan kala itu hanya ditemukan di sekitar Barus.

  Sementara, sejarawan di era kemerdekaan, Profesor Muhamad Yamin memperkirakan perdagangan rempah-rempah, diantaranya kamper sudah dilakukan pedagang Nusantara sejak 6000 tahun lalu ke berbagai penjuru dunia.

  Sedangkan seorang pengembara Yunani, Claudius Ptolomeus menyebutkan, selain pedagang Yunani, pedagang Venesia, India, Arab, dan juga Tiongkok lalu lalang ke Barus untuk mendapatkan rempah-rempah. Sedangkan, berdasarkan arsip tua India, Kathasaritsagara, sekitar tahun 600 M mencatat perjalanan seorang Brahmana mencari anaknya hingga ke Barus. Brahmana itu mengunjungi Keladvipa (pulau kelapa diduga Sumatera) dengan rute Ketaha (Kedah-Malaysia), menyusuri pantai Barat hingga ke pulau kapur yang dalam sansekerta disebut Karpurasuvarnadvipa (Barus).

  Pada sekitar tahun 627-643 atau tahun pertama Hijriah kelompok pedagang Arab memasuki pelabuhan atau bandar Barus. Diantara mereka tercatat nama Wahab bin Qabishah yang mendarat di Pulau Mursala pada 627 M. Ada juga utusan Khulafaur Rasyidin bernama Syekh Ismail yang singgah di Barus sekitar tahun 634 M. Sejak itu, bangsa Arab yang beragama Islam mendirikan koloni di Barus. Bangsa Arab menamakan Barus dengan sebutan Fansur atau Fansuri, misalnya oleh penulis Sulaiman pada 851 M dalam bukunya Silsilatus Tawarikh.

  Berikutnya Dinasty Syailendra dari Champa (Muangthai) menaklukkan empirium Barus sekitar 850 M dan menamakan koloni itu sebagai Kalasapura. Setelah penaklukan itu, di kota pelabuhan Barus berdiri koloni yang terdiri dari berbagai bangsa terpisah dari penduduk asli. Seabad setelah itu, bangsa Eropa menemukan Barus.

  Menariknya, berdasarkan catatan sejarah, penjelajah terkenal Marcopolo menjejakkan kakinya di bandar Barus pada 1292 M. Sedangkan sejarawan muslim ternama, Ibnu Batutah, mengunjungi Barus pada 1345 M. Berikutnya pelaut Portugis berdagang di kota Barus pada 1469 M. Sedangkan pedagang dari berbagai belahan dunia lain menyinggahi Barus, seperti dari Srilanka, Yaman, Persia, Inggris, dan Spanyol.

Barus Sebagai Pintu Masuknya Islam di Nusantara
  Seorang sejarawan lokal, Dada Meuraksa, dalam seminar I "Masuknya Islam di Nusantara" yang diselenggarakan di Medan pada tahun 1963 berkeyakinan Islam masuk ke Barus pada tahun I Hijriah. Pandangannya ini didasari oleh penemuan batu nisan Syekh Rukunuddin di komplek situs purbakala "mahligai" atau yang artinya sama dengan "istana kecil". Komplek makam ini terletak wilayah Aek Dakka, sekitar 4 kilometer dari Kecamatan Barus.

  Menurut Dada Meuraksa, batu nisan yang terletak di makam mahligai itu mengemukakan, Syekh Rukunuddin wafat dalam usia 100 tahun, 2 bulan, dan 22 hari pada tahun hamim atau hijaratun Nabi. Meuraksa menerjemahkan ha - mim itu 8-40 yang kemudian dijumlahkan menjadi 48 H. Perhitungan itu berdasarkan Ilmu Falak dari kitab Tajut Mutuk.

  Menariknya, saat seminar berlangsung, pandangan Meuraksa ini menjadi perdebatan oleh ulama terkenal Sumut saat itu, ustadz HM Arsyad Thalib Lubis. Menurut ulama pendiri Al Jam'iyatul Washliyah ini, bukti nisan tidak dapat dijadikan dasar penentuan.

  Perbedaan pendapatan itu terus berlangsung hingga belasan tahun kemudian. Baru kemudian pada 1978 sejumlah arkeolog yang dipimpin Prof DR Hasan Muarif Ambary melakukan penelitian terhadap berbagai nisan makam yang ada di sekitar daerah Barus, termasuk diantaranya makam Syekh Rukunuddin.

  Arkeolog Universitas Airlangga Surabaya itu meyakini Islam sudah masuk sejak tahun I Hijriah. Hal itu berdasarkan pada perhitungan yang menguatkan pendapat pertama oleh Dada Meuraksa yang didukung sejumlah sejarawan lainnya.

  Selain itu, perhitungan masuknya Islam di Barus itu didukung pula dengan temuan 44 batu nisan penyebar Islam atau dikenal "Aulia 44" di sekitar Barus yang bertuliskan aksara Arab dan Persia. Misalnya batu nisan Syekh Mahmud di Papan Tinggi, yang berada di daerah Tompan, Barus Utara. Makam yang berada diketinggian 200 meter di atas permukaan laut itu hingga kini masih ada. Beberapa sumber mengatakan, tulisan di batu nisannya belum bisa diterjemahkan. Hal itu disebabkan tulisannya merupakan aksara Persia kuno yang bercampur dengan huruf Arab.

  Konon, Syekh Mahmud ini berasal dari Hadramaut, Yaman, dan diperkirakan datang lebih awal dari Syekh Rukunuddin, yakni pada era 10 tahun pertama dakwah Nabi Muhammad SAW di Mekkah. Diperkirakan syekh yang masih kerabat dan sahabat nabi itu, membawa ajaran Islam Tauhid tanpa Syariat.

Pandangan akhir menyebutkan, Syekh Mahmud yang makamnya berada di papan tinggi merupakan penyebar Islam pertama di Barus, sedangkan 43 ulama lainnya merupakan pengikut dan murid-muridnya.

  Berdasarkan sumber yang ditemui (selama melakukan kunjungan di Barus dan Singkil, Aceh Selatan di akhir November 2011) menyebutkan, ke 43 makam ulama penyebar Islam itu diantaranya, makam Syekh Rukunuddin, Syekh Abdurrauf Al Fansuri atau Tuanku Batu Badan, Tuanku Ambar, Tuan Kepala Ujung, Tuan Sirampak, Tuan Tembang, Tuanku Kayu Manang, Tuanku Machdum, Syekh Zainal Abidin Ilyas, Syekh Ahmad Khatib Sidik, dan makam Imam Mua'azhansyah. Selanjutnya, ada makam Imam Chatib Miktibai, Tuanku Pinago, Tuanku Sultan Ibrahim bin Tuanku Sultan Muhammadsyah Chaniago, dan makam Tuanku Digaung.

Keberadaan Islam di Barus berhubungan langsung dengan Islam di Aceh. Pendapat ini
pernah dikemukakan ustadz Djamaluddin Batubara (almarhum), sejarawan lokal dan sebagian masyarakat di Barus berpendapat ustad Djamaluddin sangat menguasai sejarah makam situs purbakala "Aulia 44" ini.

  Sementara itu, beberapa arsip kuno menunjukkan adanya tiga ulama Islam yang menghubungkan Barus dan Aceh. Misalnya, keberadaan ulama terkenal Syekh Hamzah Fansuri (sayang sekali ketika berkunjung ke Singkil, penulis belum berhasil mengunjungi makamnya, yang menurut beberapa sumber di Singkil berada di daerah Runding, masih di wliayah Aceh) dan Syekh Syamsuddin as Sumatrani. Namun, paham-paham keagamaan mereka berseberangan dengan Syekh Abdul Rauf As Singkil (yang makamnya berada di Singkil, Aceh Selatan.

  Sejarawan Islam banyak menyakini, bahwa kedua ulama terdahulu itu bermukim dan menyebarkan pahamnya di Wilayah Barus. Barulah setelah paham Wujudiah mereka mendapat serangan dari Syekh Abdul Rauf Singkil yang tidak diakui oleh Kerajaan Islam Samudera Pasai, Aceh.

  Kondisi Terkini Situs Pubakala di Barus
 Ada yang menjadi perhatian selama mengunjungi makam-makam Aulia di wilayah Barus. Beberapa makam situs purbakala yang ada kondisinya memerlukan perhatian khusus. Misal saja situs makam di daerah Kinali. Di wilayah kampung Kinali ini, penulis menemukan dua makam situs purbakala dalam kondisi memprihatinkan.

Situs makam purbakala Tuanku Pinago atau Syekh Ratif (menurut informasi masyarakat setempat), yang makamnya terletak dipinggir sungai itu kondisinya cukup memprihatinkan. Selain tak terawat, semak-semak di sekitar makam tumbuh liar menutupi area makam. Sementara, di sekitar situs makam purbakala ini tidak dibangun informasi adanya makam situs purbakala. Sangat berbeda dengan situs makam purbakala lainnya, seperti makam Syehk Mahmud, Tuanku Machdum dan komplek makam mahligai.

  Sedangkan, situs makam Tuanku Kinali, yang jaraknya tidak jauh dari makam Tuanku Pinago ini kondisi tidak berbeda jauh. Penulis menemukan situs makam purbakala ini telah berbaur dengan makam-makam masyarakat umum.

  Akses jalan menuju makam kedua situs purbakala di Kinali ini mesti diperbaiki, tentunya dengan melakukan pengaspalan jalan. Sehingga akan memudahkan siapapun yang akan mengunjungi situs purbakala ini.

  Di Pulau Karang, yang jaraknya sekitar setengah mil dari pesisir pantai barat Sumatera ini (Barus), terdapat sebuah situs purbakala makam yang terhalang dengan semak-semak. Sehingga sukar bagi orang yang baru pertama kali berkunjung.

  Terlepas dari informasi yang terhimpun ini, Barus dengan berbagai keragaman situs sejarah Purbakalanya merupakan salah satu kebanggaan sejarah di Nusantara yang tak ternilai dan harus tetap dilestarikan sampai kapanpun. Seperti halnya kita melestarikan situs-situs purbakala yang telah ada, sebut saja Borobudur, Prambanan, makam-makam walisongo dan situs purbakala lainnya yang ada di tanah Nusantara.

Prof Dr. Meutia Hatta (Anggota Dewan Pertimbangan Presiden --Watimpres-- RI Bidang Pendidikan dan Kebudayaan) saat berkunjung ke Barus, Tapanuli Tengah, Jum'at (18/11/2011) mengemukakan, situs purbakala di Barus dapat menjadi kebanggaan Nasional. Guru Besar di Universitas Bung Hatta Padang ini juga menegaskan, Barus yang memiliki kekayaan baik budaya maupun objek wisata ini harus dijaga dan dilestarikan.

  "Tulislah sesuatu tentang Barus karena Barus ini bagian dari kebanggaan Nasional, dan juga Jati Diri kita, identitas Nasional karena ini menunjukkan peradaban Indonesia yang lama yang mungkin juga di lupakan orang. Bahkan mungkin bisa menjawab apakah masyarakat Bahari itu juga ada disini. Kita selalu berpikir Indonesia Timur, tapi mungkin disini juga ada," katanya.

  Isteri dari pakar ekonomi Prof Dr Sri Edi Swasono ini juga mengisyaratkan, bahwa Barus layak untuk didirikan Museum. Dan sebenarnya rencana pembangunan museum sudah lama akan dirikan. Sepengetahuan penulis panitia pembentukan museum sudah terbentuk sekitar 3 tahun lalu. Sayangnya, ketika penulis berada di wilayah Barus selama 9 hari, lokasi museum hanya baru nampak pondasi-pondasinya.

  Semoga saja tulisan yang masih sangat "miskin" dengan data-data ini dapat menambah wawasan. Begitu luar biasanya peradaban dan kejayaan Nusantara di masa lalu. Sehinga tidak ada alasan bagi kita untuk tidak menjadi bangga terhadap Nusantara.


sumber pendukung:
  • Buku Sejarah masuknya Islam ke bandar Barus, Sumatera Utara oleh Dada Meuraxa, 1973
  • Buku Bunga Rampa Tapian Nauli Sibolga - Indonesia Diterbitkan Tapian Nauli tujuh Sekawan 1995
  • Buku Labo Tua Sejarah Awal Barus, Yayasan Obor Indonesia, 2002
  • Buku Sejarah Raja-Raja Barus ; Dua Naskah Dari Barus, Gramedia Pustaka Utam, 2003
  • Majalah Nauli Basa

No comments:

Post a Comment