Keindahan Danau Toba yang Menakjubkan
Oleh: Suryono Bandroi Siringo-ringoSiapa yang tidak pernah mengenal Danau Toba,sudah pasti anda telah mendengarnya bahkan mungkin saja anda pernah ketempat tersebut sebelumnya. Hari sabtu ( 9 juni 2012) yang lalu saya berkunjung ke danau toba tepatnya ke kota pangururan. Karena nyampenya di pangururan sudah malam. Esoknya hari minggu baru saya bisa menikmati keindahan alam Danau Toba,
Dingin yang membawa gigil di dini hari itu, tak menyurutkan niat saya untuk melihat keindahan alam Danau toba yang begitu mempesona.
Kira-kira jam 8 pagi saya mendaki ke kaki gunung pusuk buhit untuk Melihat dari jauh keindahan Danau Toba. Di kaki gunung pusuk buhit saya melihat ke bawah sebuah pemandangan yang amat luar biasa. Sejauh mata memandang,yang tampak hanyalah bentangan birunya air dan Gedung-gedung di kota pangururan yang tersusun rapi.
Sulit untuk membayangkan ada tempat yang lebih indah untuk dikunjungi selain Danau Toba, karena di sini Anda dapat melakukan berbagai macam hal yang menyenangkan untuk menikmati keindahan alam seperti mendaki gunung, berenang dan berperahu layar yang sanggup membius Anda dalam keindahan pemandangan yang menakjubkan.
Jika anda berkeinginan melihat sunset Betapa memukaunya. Saat fajar mulai merekah, matahari seakan-akan melompat ke luar dari air danau. Begitu pula sebaliknya, ketika teja mulai menyaga di senja, matahari seakan melompat dan membenamkan diri di dasar danau. Indah dan sangat memukau. Semua rasa penat yang Anda rasakan akan hilang di tempat ini.
Danau toba yang terletak di Sumatera Utara, Indonesia ini merupakan sebuah danau vulkanik Dengan luas 1.145 kilometer persegi, Danau Toba sebenarnya lebih menyerupai lautan daripada danau dan Danau Toba adalah danau terluas di Asia Tenggara dan terdalam di dunia dengan kedalaman sekitar 450 meter. Di tengah Danau Toba ini terdapat sebuah pulau vulkanik bernama Pulau Samosir yang berada pada ketinggian sekitar 1.000 meter di atas permukaan laut.
Diperkirakan Danau Toba terjadi saat letusan gunung berapi super (Gunung Toba) sekitar 73.000-75.000 yang lalu. Kira-kira 2.800 km kubik bahan-bahan vulkanik dimuntahkan gunung tersebut saat meletus, Setelah ledakan tersebut, terciptalah kaledra (cekungan pada tanah sesudah letusan vulkanik) yang kemudian terisi oleh air dan kita ketahui sebagai danau toba sekarang.
Jika Melihat Keindahan danau Toba yang sangat menakjubkan ini Maka tidak salah jika saya katakan Danau Toba merupakan harta yang sangat berharga bagi Sumatera Utara, karena danau ini memiliki keindahan ketika dipandang dari sudut mana pun.Danau Toba yang dikelilingi oleh perbukitan, sehingga suasana di sekitar danau terasa nyaman, udaranya segar dan sejuk.
Wisata saya berikutnya pada hari senin 11 juni 2012. Saya berkunjung ke objek wisata Pantai pasir putih parbaba yang lokasinya masih berada di kecamatan pangururan, berjarak tempuh hampir satu jam perjalanan dari Tomok dan ½ jam dari kota pangururan. Sejak dikembangkan olah raga Voli Pantai (Lake Toba Eco Tourism Sport), pantai ini selalu dijadikan sebagai lokasi pertandingan tingkat Sumatera Utara. Bukan hanya itu saja setiap akhir pekan banyak juga pengunjung yang bersantai, berenang dan bermain voli pantai.
Jika anda berminat berwisata ke danau toba. Perjalanan ke danau toba sangat mudah. Ada dua rute yang bisa anda lalui. Cuma 4 jam saja kalau dari rute yang pertama rute Medan-Siantar-Parapat(Danau Toba) atau 5 jam melalui rute Medan-Berastagi-Danau Toba (Pangururan) .kedua rute mempunyai kelebihan tersendiri.
Bila memilih rute Medan-Siantar-Parapat anda akan melewati kota kota Adipura,di mana sepanjang perjalanan anda akan menikmati kota-kota yang bersih dan tertata rapi.apalagi kota Pematang Siantar,anda akan sulit menemukan sampah di sana
Jika memilih rute Medan-Berastagi-Danau Toba, tak kalah juga,sepanjang jalan akan menikmati segarnya udara pegunungan kota berastagi.mungkin akan butuh jaket karena udara di sana dingin.bisa juga berbelanja buah yang bisa langsung di petik dari sumbernya,karena kota berastagi adalah kota buah.
Menjelang sampai di sekitar danau toba atau Masih di sekitaran tele,suhu udara bertambah dingin.tapi jangan kaget,semua itu akan sirna seketika. Anda akan terbelalak melihat hamparan danau toba dari kejauhan di dalam mobil anda.
Lanjutkan Perjalanan menuruni Tele hingga sampai di ibukota kabupaten samosir,yaitu Pangururan. Ingin melemaskan otot tegang setelah menyetir seharian? Tenang saja,disini anda akan menemukan permandian air panas sekitar 3 km dari kota pangururan,di kaki gunung pusuk buhit.
Atau Bagi yang hobi wisata petulangan, yang fisiknya kuat, tidak mabuk jalan, cinta pesona alam, tidak mempersoalkan berapa jauh reute yang ditempuh, Anda boleh menikmati reute eksotik ini. Medan – Prapat – Tomok – Tuktuk – Ambarita – Pantai Pasir Putih Pangururan – Tele – Sidikalang – Kabanjahe – Berastagi dan kembali ke Medan.
Sekian dulu jalan-jalan saya ke danau Toba.
14 Juni 2012
Horas..Horas..Horas.
Sumber:
http://wisata.kompasiana.com/jalan-jalan/2012/06/16/keindahan-danau-toba-yang-menakjubkan/
No comments:
Post a Comment