Pages

Tuesday, June 5, 2012

Tempat Wisata Tapanuli Tengah dan Sibolga


Tempat Wisata Tapanuli Tengah dan Sibolga


1. Tempat Wisata di Sibolga
PULAU PONCAN GADANG
Pulau Poncan Gadang terkenal dengan keindahan pantainya, kejernihan airnya, pasir putih, dan juga dikelilingi oleh taman laut yang indah dengan beragam jenis ikan hias dan terumbu karang yang sangat cocok bagi pecinta memancing, diving dan snorkling.
Disekeliling pulau ini tumbuh pohon nyiur yang menambah kesejukan. Lokasi dan pantai bagian barat dari pulau ini memiliki panorama laut yang sangat indah. Di pulau ini telah tersedia fasilitas berupa hotel berbintang lengkap dengan berbagai fasilitas penunjang lainnya. Pulau ini dapat dijangkau sekitar 15 menit dengan menggunakan speed boat dari Sibolga.

PULAU PONCAN KETEK
Kondisi Pulau Poncan Ketek tidak jauh berbeda dengan Pulau Poncan Gadang, hanya saja area Pulau Poncan Ketek lebih kecil (ketek = kecil).
Terletak disamping Pulau Poncan Gadang dan juga dapat dijangkau dengan Speed Boat.
Disamping keindahan lokasi dan pemandangan, pulau ini juga kaya akan sejarah dimana pada zaman dahulu, sebelum Kota Sibolga dihuni oleh penduduk, Pulau Poncan Ketek merupakan pusat perdagangan di Teluk Tapian Nauli.

PULAU SARUDIK
Pulau ini hanya berjarak 300 meter dari Kota Sibolga. Tempat dari pulau indah ini sangat cocok untuk memancing atau untuk melihat bagaimana kapal-kapal boat diperbaiki dan direkonstruksi. Pada hari libur, banyak orang yang mengunjungi pulau ini untuk beristirahat setelah bekerja selama seminggu.
Tanggo Saratus
tanggo saratus(tangga seratus) adalah salah satu tempat wisata yang berada tepat ditengah kota sibolga. Tangga yang bernilai kurang lebih dari 200anak tangga ini menuju sebuah bukit kecil dikota sibolga yang mana dari atas bukit tersebut dapat terlihat keindahan dari kota sibolga. Selain menjadi objek wisata, tempat ini sering juga digunakan sebagai sarana olahraga bagi masyarakat sibolga.
2. Tempat Wisata di Tapanuli Tengah

Pulau Mursala

Letak Pulau Mursala yang hanya memakan waktu perjalanan selama 2 jam dengan perahu, bisa mengantar Anda dari dermaga yang ada di pesisir Kabupaten Pandan, Sibolga. Harga tidak akan jadi masalah karena perahu ini memasang tarif carter kurang lebih Rp1,3 juta. Beberapa ratus meter menuju pesisir pantai Mursala, Anda sudah disuguhi pemandangan bawah laut yang cukup mempesona.
Taman terumbu karang di Pulau Mursala sendiri sudah menjadi salah satu target tempat konservasi terumbu karang yang dilakukan COREMAP (Coral Reef Rehabilitation and Management Program) – sebuah lembaga yang dinaungi oleh LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan) dan Dinas Kelautan dan Perikanan untuk menjaga kelestarian terumbu karang.
Air Terjun Pulau Mursala
Tempat lain yang wajib dikunjungi jika Anda sempat ke Pulau Mursala adalah menyingkap keajaiban air terjun yang berada di pinggir Pulau Mursala. Bagi Anda yang memiliki waktu banyak bisa saja menyusuri langsung dari mana air terjun yang langsung jatuh ke samudera lepas itu bermula. Untuk Anda yang hanya ingin merekam keindahan air terjun itu, Anda bisa menyaksikannya dengan menyewa kapal.

Sumber:

No comments:

Post a Comment